
Pernahkah anda tanpa sadar memainkan Media Sosial berjam – jam tanpa disadari? jika pernah, maka anda tidak sendiri. ribuan bahkan mungkin jutaan orang diwaktu yang sama sedang berinteraksi menggunakan media sosial tersebut. Bahkan tidak sedikit pula orang – orang yang menghabiskan waktunya seharian penuh hanya untuk main medsos. Mengapa ini terjadi?
Hal ini erat kaitannya dengan artificial intellegent (AI) alias kecerdasan buatan yang dimiliki hampir semua Medsos. AI ini berfungsi untuk menemukan hal – hal yang anda sukai , untuk kemudian merekomendasikan berbagai konten yang sesuai dengan anda. Dengan kata lain, Medsos bisa mengerti betul tentang diri anda, sehingga anda merasa dipahami dan dimengerti. Tentu saja sebagai manusia, akan sangat gembira jika menemukan sesuatu/seseorang teman yang benar – benar mengerti tentang diri kita dan peran tersebut dimainkan dengan begitu baik oleh berbagai medsos yang ada saat ini.
Namun tetunya hal ini menjadi masalah di kala kita berlebihan dalam mengaksesnya sehingga menyedot sebagian besar waktu dan energi yang kita miliki. Medsos memang menyenangkan. Tidak hanya menghibur, namun kita juga bisa dengan mudah menemukan berbagai informasi dan ilmu yang berharga. Namun tentunya jika berlebihan dalam mengaksesnya, tentu akan menimbulkan kerugian baik jangka pendek maupun jngka panjang.
Artikel selanjutnya membahas tentang bagaimana kita terlepas dari jeratan medsos ini.